Pembuatan IPL Baru dengan Teknologi UOS (Ultimate Oxidation System) pada Proyek Revitalisasi TPA Regional Sarbagita Suwung Bali

Menjelang pertengahan tahun 2018 perusahaan kami PT Zefa Valindo Jaya mendapatkan kepercayaan untuk membangun IPL Paket (Instalasi Pengolahan Limbah - Paket) yaitu suatu sistim pengolahan air sampah atau sering dikenal sebagai Landfill Leachete Treatment Plant yang menjadi bagian dari Proyek Rehabilitasi TPA Regional Sarbagita Suwung di Bali.
Adapun teknologi yang dipakai untuk IPL Paket ini yaitu UOS (Ultimate Oxidation System) yang dikembangkan dengan menyempurnakan teknologi sebelumnya yang lazim dikenal sebagai teknologi AOP (Advanced Oxidation Processes).
Dengan beberapa pengalaman proyek di beberapa tempat baik di TPA-TPA dan berbagai jenis Industri lainnya PT Zefa Valindo Jaya secara terus menerus menyempurnakan teknologi ini bekerjasama dengan berbagai provider teknologi di dalam dan di luar negeri sehingga sistim IPL yang kami buat dari waktu ke waktu semakin sempurna dan menjawab berbagai tantangan kesulitan pengolahan limbah dalam rangka memenuhi kebutuhan pelanggan untuk memenuhi standar baku mutu sesuai regulasi.
Dalam proyek ini melalui suatau proses tender terbuka perusahaan kami akhirnya ditunjuk sebagai pemenang untuk menjadi mitra kerja oleh KSO Waskita Karya - ARKONIN MP dimana kami difokuskan untuk bertanggungjawab dalam pembangunan IPL Paket saja dengan kapasitas olah 350 m3/hari. Sementara itu untuk penanganan limbah sampah padat bekerjasama dengan berbagai vendor lainnya yang turut terlibat dalam proyek ini. Diharapkan pengerjaan IPL Paket ini akan selesai pada akhir tahun 2018 untuk siap dioperasikan.

Di sisi lain Bali akan menjadi tuan rumah perhelatan besar IMF & World Bank Summit di bulan Oktober 2018, maka pembenahan mengenai permasalahan sampah menjadi sangat strategis. Tentu pemerintah tidak ingin masalah sampah ini menjadi isu-isu yang menjadi sorotan seakan bangsa kita tidak serius menanganinya, apalagi dalam perhelatan besar seperti IMF & World Bank Summit ini dimana Bali akan dikunjungi oleh banyak delegasi dari berbagai negara.
Dalam pengelolaan sampah ini thema yang diusung ialah "Waste to Energy" dimana sampah akan dapat dikonversikan menjadi energi sehingga memberikan bilai tambah bagi kebaikan masyarakat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Advanced Oxidation Processes (AOP)

Implementasi AOP (Advance Oxidation Process) Technology pada Instalasi Pengolahan Air Sampah (Lindi) di TPA Bantar Gebang

Wastewater Treatment Plant (WWTP / IPAL)